Manfaat buah kiwi untuk kesehatan!

19:40

Manfaat Buah Kiwi


Buah Kiwi adalah sejenis buah beri yang dapat dimakan dari tanaman merambat berkayu dalam genus Actinidia. Actinidia asli berasal dari Shaanxi, Tiongkok.

Buah kiwi dikenal juga dengan peach Macaque, adalah salah satu buah eksotik dari negara Cina. Kiwi kaya akan kandungan nutrisi mineral seperti kalsium yang memiliki aroma khas dan segar.


Buah kiwi terdapat dua jenis yaitu gold dan kiwi hijau yang merupakan termasuk salah satu jenis buah yang sangat baik untuk dikonsumsi sehari-hari demi menjaga kesehatan. Tapi kenyataannya manfaat buah kiwi ternyata tidak terlalu populer di kalangan masyarakat kita. Kondisi ini wajar karena harga buah kiwi dibanderol dengan kisaran yang terbilang mahal dan dianggap sebagai salah satu buah mewah. Sebuah hasil penelitian menunjukkan bahwa buah kiwi kaya akan kandungan vitamin C. Bahkan, vitamin C di dalam buah kiwi jumlahnya lebih banyak bila dibandingkan buah jeruk yang dianggap sebagai penghasil vitamin C paling populer. Di samping itu, vitamin C yang terkandung dalam buah kiwi juga bersifat sebagai zat antioksidan yang mampu mencegah kerusakan sel.

Inilah beberapa manfaat buah kiwi bagi kesehatan.

  • Mencegah penyakit kardiovaskular
Hasil penelitian mengungkapkan bahwa dengan mengkonsumsi 2 sampai 3 buah kiwi per hari maka bisa membantu mengencerkan darah. Selain itu, buah kiwi juga mampu mengurangi pembekuan darah serta menurunkan kadar lemak di dalam darah. Dengan kata lain, buah kiwi ini sangat berkhasiat untuk menjaga kesehatan jantung (kardiovaskular).

  • Mencegah kanker 
Mengkonsumsi buah kiwi setiap hari bisa memberikan hampir 2 kali lipat perbaikan DNA manusia. Kerusakan genetik merupakan pemicu timbulnya kanker, maka dengan tingkat perbaikan DNA yang lebih tinggi maka resiko terkena kanker pun dapat diminimalisir.

  • Menjaga kesehatan ibu hamil 
Ibu hamil memerlukan sekitar 400 hingga 800 mikrogram asam folat untuk menjaga kesehatan perkembangan janin di awal masa kehamilannya. Buah kiwi merupakan salah satu buah yang banyak sekali mengandung asam folat. Folat berfungsi untuk membantu perkembangan kognitif dan otak janin serta mencegah timbulnya cacat saraf pada bayi.

  • Menjaga kesehatan kulit 
Buah kiwi mengandung jumlah kalium lebih banyak bila dibandingkan buah pisang. Selain itu, kandungan vitamin C dalam buah kiwi juga lebih banyak jumlahnya dari buah jeruk. Untuk kesehatan kulit, buah kiwi kaya akan vitamin E dan Alfa Linoleic Acid (asam lemak esensial). Vitamin dan mineral ini berperan penting untuk menjaga kesehatan kulit.

  • Meningkatkan daya tahan tubuh 
Kandungan antioksidan dan vitamin C yang tinggi pada buah kiwi mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Dengan sering mengkonsumsi buah kiwi, maka seseorang tidak akan mudah terserang terserang flu ketika musim hujan. 

Share artikel ini jika bermanfaat, terima kasih.


You Might Also Like

0 comments